Menu Tutup

Wahyu Wahyudin : Peningkatan Investasi Harus Dibersamai Dengan Membenahi Tata Ruang Provinsi Kepri

Tanjungpinang, Gubernur Provinsi Kepulauan Riau melaksanakan acara Konsultasi Publik Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2024, Senin (20/02/2023) pagi.

Acara ini sendiri bertempat di Trans Convention Centre, Aston Tanjungpinang, Jl. Adi Sucipto, Batu IX.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Komisi I DPRD Provinsi Kepulauan Riau Wahyu Wahyudin.

Ia pun sempat ikut memberikan pendapat terkait pembahasan acara tersebut.

“Tema kali ini peningkatan investasi dan daya saing daerah untuk kemakmuran rakyat melalui tata kelola pemerintahan yang baik dan menjunjung budaya melayu dan nasional” ucap Wahyu.

“Saya meminta kepada pemerintah agar memang benar-benar peningkatan investasi ini harus di bersamai sendiri tentunya dengan pola ruang, tata ruang kita yang masih belum baik, jadi peningkatan investasi dengan membenahi tata ruang Provinsi Kepri. Dan juga tentunya agar mendapatkan hasil atau PAD yang baik sehingga ekonomi meningkat” lanjutnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *